Feeds:
Pos
Komentar

Posts Tagged ‘Trowulan’

KETIKA BUAH MAJA MENGINSPIRASI RADEN WIJAYA

Adakah di antara kita yang tidak mengenal kerajaan Majapahit dan Mahapatih Gajah Mada? Jika ada, duuh … pindah aja deh jadi warga negara tetangga, Republik Mimpi misalnya (wah, tapi acara itu sudah berhenti tayang dari stasiun teve swasta … )

Majapahit adalah kerajaan terbesar yang pernah ada di Nusantara, bahkan Majapahit lah yang menginspirasi adanya wawasan Nusantara. Semboyan negara kita, “Bhineka Tunggal Ika” diambil dari karya sastra era Majapahit, yaitu kitab “Sutasoma”  yang ditulis oleh Mpu Tantular. Penyatuan wilayah kepulauan, yang sekarang menjadi negara Indonesia tercinta ini, dilakukan oleh Mahapatih Gajah Mada yang terkenal dengan “Sumpah Palapa”nya. Majapahit yang didirikan oleh Raden Wijaya pada tahun 1292 itu mampu menyatukan wilayah hampir seluruh Nusantara, bahkan sampai ke Tumasik (sekarang disebut Singapura).

Sisa-sisa kerajaan terbesar di Nusantara itu sekarang bisa kita jumpai di Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur. Memang tidak berupa bangunan kerajaan yang utuh seperti di sinetron (alangkah hebatnya jika kita masih bisa menyaksikannya!), melainkan berupa situs-situs bersejarah yang terpencar di beberapa lokasi. Upaya penggalian arkeologis masih memerlukan waktu dan biaya yang sangat besar, untuk me’muncul’kan kembali bekas ibu kota Majapahit yang sekarang terbenam di bawah permukaan tanah. Namun dari situs-situs yang masih bisa kita saksikan, kita bisa merekonstruksi di dalam benak kita, seperti apa kira-kira kota yang ada di abad 13 – 14 itu.

Saya beruntung bisa mengunjungi bekas kerajaan Majapahit ini pada bulan Agustus 2008. Sungguh wisata sejarah-budaya yang menarik!


img_0970

Pertapaan Raden Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit pada abad ke-12

(lebih…)

Read Full Post »